Blogger Sejati

Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia Logo Blogger Indonesia

Kamis, 03 Februari 2011

Download Nimbuzz PC dan Handphone Gratis

Kompetisi antar aplikasi komunikasi dewasa ini sangat tinggi. Para konsumen dihadapkan pada banyak pilihan aplikasi dengan beragam fitur dan kelebihan yang menggoda. Beberapa aplikasi mengedepankan kemampuan mereka dalam menggabungkan chat dan telepon, sedangkan yang lainnya menekankan jumlah penggunanya yang banyak.




Nimbuzz merupakan sebuah aplikasi jaringan sosial melalui ponsel yang memberikan fasiliatas gratis telepon, chat, pengiriman pesan dan banyak fasilitas lainnya pada ponsel berbasis Symbian, Windows Mobile, RIM OS dan iPhone. Mengangkat konsep memadukan komunikasi bergerak dan desktop, Nimbuzz menawarkan kebebasan dalam berkomunikasi dimanapun dan kepada siapapun di seluruh dunia.

Kemampuan aplikasi ini dalam mengagregasi beberapa aplikasi chat terkenal seperti Skype, Windows Live Messenger, Yahoo! Messenger, ICQ, Google Talk, AIM, Jabber and Twitter membuat aplikasi ini lebih menonjol dari aplikasi lainnya. Hal ini sangat membantu para pengguna yang memiliki dua atau lebih akun di aplikasi IM terkenal tersebut.



Selain kehandalannya dalam memadukan semua IM popular, Nimbuzz juga dapat membuat situs jaringan sosial menjadi lebih interaktif. Dengan cukup menempelkan Widget Komunikator yang bisa di download di situs resminya dan menempelkan di halaman profil Friendster, Facebook ataupun MySpace, maka teman-teman dari jaringan social tersebut dapat dengan mudah menghubungi kita secara langsung. Widget Komunikator ini dapat menggantikan kebiasaan kita yang mempublikasikan nomor kontak kita di halaman profil yang sangat rentan untuk disalahgunakan.

Bagi para pengguna Nimbuzz di ponsel, Nimbuzz juga sangat mengirit batere HP. Aplikasi Nimbuzz tidak perlu harus menyala setiap saat hanya supaya teman Anda dapat dengan mudah berkomunikasi. Melalui fasilitas 'Buzz', rekan Anda dapat dengan mudah mengaktifkan aplikasi Nimbuzz Anda yang off dan memulai komunikasi dengan Anda. Hal ini sangat berguna bagi pengguna Blackberry yang biasanya harus setiap hari men-charge batere HP-nya.

"Dari data statistik anduk, sejak diluncurkan pada bulan Mei 2008 hingga hari ini, pengguna Nimbuzz di Indonesia telah meningkat 467 persen," ujar CEO Nimbuzz Evert Jaap Lugt melalui keteranganya.

Download Disini

0 komentar:

Posting Komentar